Guru profesional adalah seorang guru yang memiliki kemampuan dan keahlian
khusus dalam bidang keguruan, bertanggung jawab, serta mampu melaksanakan tugas
dan fungsinya secara optimal. Dalam hal
ini profesi seorang guru bukan sekedar profesi intelektual semata, melainkan
lebih dari itu mampu membawa siswa pada suasana pembelajaran yang inovatif dan
menyenangkan.
Di balik kesuksesan murid, selalu ada guru profesional yang memberikan inspirasi
dan motivasi besar pada dirinya sebagai sumber stamina dan energi untuk selalu
belajar dan bergerak mengejar ketertinggalan, menorehkan prestasi dalam
mencapai kemajuan suatu bangsa. Menjadi guru professional harus memiliki
kompetensi yang mempuni. Guru merupakan profesi atau pekerjaan yang memerlukan
keahlian khusus, mengingat tugas dan tanggung jawabnya yang begitu kompleks. Oleh
karena itu, seorang guru perlu memiliki kompetensi dan profesionalisme yang
tinggi agar mampu mengarahkan siswa pada tujuan akhir pendidikan yakni
terbentuknya manusia yang utuh. Kompetensi guru merupakan tuntutan yang mutlak
dan wajib dimiliki oleh setiap guru. Kompetensi yang harus dimiliki tersebut
yang terkait dengan tugas dan tanggung jawabnya sebagai seorang guru.
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Institut Pesantren Mathali’ul Falah adalah salah
satu jurusan yang mempunyai misi yakni melaksanakan pendidikan dan pengajaran di bidang kependidikan Ibtidaiyah secara
profesional, terpadu, dan efektif. Mahasiswa juga diajarkan dan dibekali beberapa
kompetensi yang harus dimiliki oleh guru ketika sudah terjun langsung di
lapangan. Ada empat kompetensi yang ditanamkan kepada mahasiswa sejak kuliah, yaitu kompetensi profesional, pedagogik, sosial, dan kepribadian. Dengan menguasai empat kompetensi tersebut, diharapkan lulusan dari prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah menjadi
tepat.
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Institut Pesantren Mathali’ul Falah mengajarkan kita menjadi seorang guru yang
profesional. Mahasiswa dibekali ketrampilan konsep dan teori ilmu pengetahuan yang baik, keahlian dalam
bidang tertentu sesuai dengan bidang keahliannya, pendidikan khusus bidang
keguruan, serta tanggung jawab yang tinggi terhadap profesi yang dijalani. Dalam menjalankan proses
pendidikan di sekolah, guru akan memainkan berbagai peranan penting. Namun
demikian, keberhasilan melakoni peran tersebut tergantung pada profesionalitas
masing-masing guru. Artinya, belum tentu semua guru berhasil memerankan
tugasnya dengan baik di ruang kelas.
Sebagai pusat yang mendidik mahasiswanya untuk menjadi guru yang
profesional, Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah menjunjung tinggi
profesionalitas sejak awal menjalani perkuliahan dengan memberikan peraturan
dan tata tertib yang harus dipatuhi dan di jalankan oleh mahasiswa seutuhnya. Oleh karena itu, mahasiswa
sudah terbiasa disiplin sejak awal dibangku perkuliahan.
Berdasarkan bekal yang diberikan telah
cukup selama perkuliahan, maka lulusan dari program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah diharapkan mampu mengemban amanah yang
akan dijalankan di masyarakat nantinya yaitu, sebuah amanah menjadi guru professional
yang harus dijalani dan dilaksanakan dengan baik.
Penulis : Moh Taufiqil Aniq, S.Pd.
0 Comments